Ketika kamu menjalin hubungan bersama seseorang dan ingin melanjutkan ke jenjang yang lebih serius lagi ke pernikahan, mungkin ini saatnya buat fellas mengajak pasangan untuk mulai menyiapkan Dana Pernikahan.

Nah, untuk menghindari permasalahan yang mungkin terjadi dalam mempersiapkan acara pernikahan, terutama dalam hal keuangan, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan. Di antaranya:

  1. Survei
    Lakukan survei tentang biaya-biaya yang harus kamu dan pasangan keluarkan untuk melakukan pesta pernikahan sesuai yang kalian inginkan. Pastikan semuanya di hitung, ya, bahkan hal-hal terkecil sekalipun. Tambahkan dana cadangan untuk memenuhi kebutuhan yang tidak terhitung sebelumnya.
  2. Buat kesepakatan
    Setelah mengetahui berapa jumlah yang dibutuhkan, selanjutnya diskusikan siapa yang akan menyediakan dananya. Apabila kebutuhan keuangan dibagi antara kita dan pasangan, buatlah kesepakatan jumlah yang akan ditanggung oleh masing masing, termasuk apabila nanti ada kekurangan, siapa yang akan memenuhinya.
  3. Pahami kondisi keuangan masing-masing
    Dengan memahami kondisi keuangan diri kita dan pasangan, tentunya kita jadi bisa menghitung budget biaya pernikahan dengan lebih baik, tanpa membebani diri kita dan pasangan. Jangan membuat budget berlebihan. Membuat biaya pernikahan yang sederhana sesuai dengan kemampuan akan lebih baik, daripada harus berhutang akhirnya.

Lalu apa saja hal-hal yang harus kamu bahas bersama pasangan sebelum menikah ?

  1. Bersikap transparan dan jujur pada pasangan terkait kondisi keuangan kamu
  2. Punya aset apa saja ? Punya utang atau tidak ?
  3. Setelah menikah akan tinggal dimana ?
  4. Perlu perjanjian pra nikah gak ya?

Dan untuk bisa mengadakan pernikahan yang fellas impikan, kamu dan pasangan harus
mengatur keuangan dengan baik, bagaimana caranya ?

  1. Hitung budget yang dibutuhkan bersama pasangan
  2. Susun strategi untuk memenuhi kebutuhan budget yang ada
  3. Buka tabungan bersama pasangan, dan rencanakan bagaimana memenuhi kebutuhannya.

Kalau kamu mau dana pernikahan mu cepat terkumpul, ada beberapa tips nih fellas yang bisa
dicoba :

  1. Tabungan rutin bersama
    Menabung setiap bulannya dari penghasilan kamu untuk memenuhi budget biaya pernikahan/
  2. Cari pekerjaan sampingan
    Kalau dari perhitungan ternyat masih kurang, Kerja sampingan bisa banget kamu lakukan supaya dana nya cepat terkumpul lho !
  3. Ngedate hemat
    Tambahkan alokasi tabungan dengan melakukan penghematan. Kamu bisa ngedate bareng pasangan tapi tetap hemat, gimana tuh contohnya ? Kamu bisa masak bareng pasangan, dan gak perlu makan di restoran mewah. Tetap sweet kan ?
  4. Berinvestasi
    Kalau kamu menikah bukan dalam waktu dekat, kamu bisa investasikan sebagian dana tabungan kamu untuk dana pernikahan lho. Pilih produk investasi yang aman dengan resiko rendah, agar budget pernikahan kamu bisa tercapai tanpa resiko gagal investasi.
WhatsApp chat